London - Fernando Torres sudah mengurangi tekanan pada dirinya dengan mencetak gol pertamanya minggu lalu. Momen ini ingin dimanfaatkan Carlo Ancelotti pada pertandingan besok melawan Tottenham Hotspur.Setelah hampir tiga bulan mandul, Torres akhirnya membayar 50 juta poundsterling yang dikeluarkan Chelsea untuk menebusnya dari Liverpool akhir Januari lalu. Gol yang ditunggu-tunggu itu datang pekan lalu, saat The Blues mengalahkan West Ham 3-0.
Ancelotti mengisyaratkan akan menurunkan Torres sebagai starter untuk partai melawan Spurs hari Sabtu besok, dan akan menduetkannya dengan Didier Drogba.
"Saya sangat senang (Sabtu lalu) karena saya memahami Torres perlu bikin gol dan melanjutkan momen ini. Saya tidak terkejut dengan reaksi rekan-rekan setimnya, karena di laga-laga terakhir mereka sudah mengusahakan semuanya supaya dia bisa mencetak gol," tutur sang manajer di situs resmi Chelsea.
"Semua orang senang. Atmosfer di Stamford Bridge fantastis menyambut gol dia."
Ditambahkan Ancelotti, Torres pasti merasa tekanannya sedikit berkurang berkat gol tersebut. Dan di pertandingan berikutnya ia diyakini akan terus membuktikan segala kemampuannya.
"Torres dan Drogba bisa main bareng. Filosofi dan opini saya mengatakan, ketika kita punya pemain-pemain hebat, kita harus memainkan mereka bersama-sama. Jika seorang pemain punya keterampilan, kemampuan, maka mereka pasti bisa main bareng.
"Mungkin mereka harus mengorbankan sesuatu dengan kemampuan-kemampuan dan skill mereka itu, tapi mereka bisa tampil bersama, dan itu bagus untuk tim demi mencapai hasil-hasil yang lebih baik
Barcelona - Andres Iniesta akhirnya lolos dari ancaman sanksi UEFA terkait kartu kuningnya di perempatfinal Liga Champions. Itu berarti gelandang Barcelona tersebut bisa tampil di semifinal leg pertama.
Barcelona - Rekor baru kembali ditorehkan oleh megabintang Barcelona, Lionel Messi. Satu golnya ke gawang Osasuna membuat striker Argentina itu menjadi pemain pertama di Spanyol yang mencetak 50 gol dalam semusim.
Madrid - Cristiano Ronaldo pernah menjadi bintang di Manchester United. Maka, ketika ada kans dirinya bisa melawan mantan klubnya itu, ia berharap hal tersebut menjadi kenyataan.
Jakarta - Kapten Barcelona Carles Puyol berbeda pendapat dengan Xavi Hernandez terkait dengan strategi serangan balik yang diterapkan Real Madrid. Bila rekannya mengkritik, Puyol mengaku maklum dengan taktik itu.
Jayapura - Menghadapi tuan rumah Persipura Jayapura, Chonbury FC bakal mewaspadai tiap pergerakan striker Boaz Solossa yang kini menjadi top skor sementara Indonesian Super League.
Manchester - Keunggulan satu gol belum dapat menjamin Manchester United lolos. Jadi di leg kedua nanti Red Devils bakal menyerang untuk meraih kemenangan.
Manchester - Jika tak ingin menderita kekalahan lagi seperti pada leg pertama, Chelsea wajib mewaspadai Wayne Rooney. Namun Carlo Ancelotti meminta The Blues berkonsentrasi pada penampilan sendiri dan bukan pada Rooney.
Manchester - Manchester City dikabarkan berniat untuk menggaet gelandang gaek AC Milan, Clarence Seedorf. Mengapa beli pemain veteran? Kekayaan pengalaman jadi faktor kuncinya.
Jakarta - Schalke 04 memetik kemenangan mengejutkan saat menundukkan Inter Milan 5-2 di Giuseppe Meazza. Diakui Ralf Rangnick, hasil tersebut diraih berkat bantuan AC Milan yang menundukkan Nerazzurri tiga hari sebelumnya.
London - Chelsea harus mengejar defisit 0-1 dari Manchester United saat melakoni leg kedua perempatfinal Liga Champions pekan depan. Carlo Ancelotti pun disarankan memasang Didier Drogba ketimbang Fernando Torres jika
Manchester - Manchester United musti semakin gencar berburu penjaga gawang untuk kompetisi musim depan. Bukan hanya akan kehilangan Edwin Van der Sar tapi "Setan Merah" juga akan ditinggal Tomasz Kuszczak.
Jakarta - Marcelo mengaku sangat bahagia selama bermain untuk Real Madrid. Bek kiri asal Brasil tersebut ingin lebih banyak lagi meraih trofi dan gantung sepatu bersama Los Merengues.
London - Gelandang Chelsea Ramires cuma ingin angka penuh saat menghadapi Wigan Athletic. Kemenangan dinilai bakal menaikkan kepercayaan diri tim saat menghadapi Manchester United di Liga Champions.